harianamanat.com
Kabupaten Bima,-Nelayan Milenial
Pasir Putih Indah, Dusun Bajo Tengah, Desa Bajo Pulau, Kecamatan Sape Kabupaten Bima mendapat bantuan 1 set Keramba Jaring Apung (KJA) dari Anggota DPR RI, Dr.H Muhammad Syafrudin ST, MT.
Bantuan KJA tersebut diterima Ketua Kelompok Nelayan Supardin.
Ia mengaku bantuan KJA tersebut sangat berarti bagi Kelompok Nelayan yang di pimpinnya.
Ia mengucapakan terimakasih kepada HMS yang telah memperhatikan ia dan kelompoknya dengan memberi bantuan KJA.
“Luar biasa, terimakasih HMS, ini lapangan kerja buat para pemuda desa Bajo Pulo.
Kami doakan HMS terpilih dan sukses 4 Periode.” ujar Ketua Nelayan Milenial ini.
Sementara itu HMS berucap semoga para penerima manfaat bisa memelihara dan bekerja dengan baik untuk masa depannya.
” Pelihara dengan baik bantuan KJA itu, karena itu adalah masa depan mereka sendiri,”ujar Anggota DPR RI yang baru saja menyelesaikan ujian thesis S3 nya di Universitas Brawijaya Malang. (Sura)